Disajikan dengan sepenuh ❤️ oleh DapurSaji
Resep Mochi Ice Cream ini akan memandu kamu untuk membuat hidangan lezat dan sederhana di rumah. Dengan langkah-langkah yang mudah diikuti, kamu bisa menyajikan Mochi Ice Cream dalam waktu singkat. Artikel ini juga akan menjelaskan bahan-bahan yang diperlukan, tips memasak yang tepat, serta variasi penyajian yang bisa kamu coba. Ikuti panduan resep cara membuat Mochi Ice Cream untuk menghadirkan masakan spesial ke dapur kamu. Jangan lewatkan resep cara membuat lainnya yang bisa menambah kreasi masakan harianmu ❤️🍽️
Bahan
Cara Membuat
-
1
Siapkan bahan.
- 2
Campur 125 gr tepung ketan, gula, garam, dan air kedalam wadah tahan panas. Aduk hingga benar benar rata dan tidak bergerindil.- 3
Jika ingin mochi berwarna warni, bagi adonan menjadi beberapa bagian dan beri pewarna secukupnya. Jika tidak, step ini bisa di skip.- 4
Panaskan kukusan, kemudian kukus adonan selama kurang lebih 15 menit atau sampai mochi terlihat mengkilat dan kenyal. Jangan lupa beri kain pada tutup kukusan agar air tidak menetes ke adonan mochi.- 5
Tabur tepung sangrai ke alas, kemudian tuang adonan mochi keatasnya. Taburi lagi mochi dengan tepung sangrai.- 6
Gilas adonan dengan rolling pin atau botol yang sudah dibalur tepung. Kemudian potong menjadi beberapa bagian. Usahakan tidak menggilas adonan terlalu tipis agar isian tidak mudah bocor.- 7
Ambil 1 lembar adonan, masukkan ke cetakan kue talam. Isi dengan eskrim, kemudian tutup dengan lembar adonan lain. Tekan tekan bagian pinggir dalam agar sisa adonan otomatis terpotong. Rapikan, kemudian bungkus dengan plastic wrap. Step ini harus dilakukan dengan cepat agar eskrim tidak mencair.- 8
Note : eskrim bisa dicetak dulu sebelum membuat mochi untuk memudahkan dalam proses pengisian. Masukkan eskrim kedalam cetakan kue talam, tekan tekan sedikit agar padat, kemudian bekukan. Jangan terlalu penuh agar nanti dapat terbungkus mochi dengan sempurna.- 9
Bekukan ice cream mochi minimal 3 jam.- 10
Sajikan.Ingin Membagikan Resep?
- 2