94% Membagikan Resep Ini
Resep Siomay Dimsum Ayam dan Cara Membuat
Avatar Disajikan dengan sepenuh ❤️ oleh DapurSaji

Resep Siomay Dimsum Ayam ini akan memandu kamu untuk membuat hidangan lezat dan sederhana di rumah. Dengan langkah-langkah yang mudah diikuti, kamu bisa menyajikan Siomay Dimsum Ayam dalam waktu singkat. Artikel ini juga akan menjelaskan bahan-bahan yang diperlukan, tips memasak yang tepat, serta variasi penyajian yang bisa kamu coba. Ikuti panduan resep cara membuat Siomay Dimsum Ayam untuk menghadirkan masakan spesial ke dapur kamu. Jangan lewatkan resep cara membuat lainnya yang bisa menambah kreasi masakan harianmu ❤️🍽️


Menu

  • Koki Angken Keenan
  • Waktu Memasak 30 menit
  • Porsi 3 orang
Bahan
Cara Membuat
  • 1
    Masukkan 200 gr paha ayam, bawang putih, putih telur, sagu, saus tiram, kecap asin, minyak wijen, es batu, gula, garam, kaldu bubuk, lada ke dalam Chopper, blend hingga halus. Baru masukkan cincangan ayam dan kulit, blend sebentar supaya masih ada seratnya.
    Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 1
  • 2
    Pindahkan adonan ayam ke baskom, berikan setengah parutan wortel, daun bawang, lalu aduk menjadi rata. Tes rasa sebelum proses selanjutnya. Wortel serut saya pakai lebih banyak dari takaran resep ya.
    Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 2 Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 2
  • 3
    Ambil selembar kulit pangsit yang dicutting bulat. Saya pake homemade. Olesi seluruh atas kulit dengan air, sendokkan 1 sdm penuh, sebarkan ke seluruh bagian kulit, lipat dari samping membentuk kerut seperti dimsum pada umumnya, rapikan.
    Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 3 Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 3
  • 4
    Letakkan di dandang, setelah uap mengepul banyak. Kukus dimsum selama 20 menit. Hal yang biasa saya lakukan ketika jualan dulu, 5 menit sebelum dimsum matang, semprot dimsum dengan air, tujuannya supaya kulitnya tidak mengeras. Sajikan dengan saus idaman kalian.
    Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 4 Cara Membuat Siomay Dimsum Ayam 4

Ingin Membagikan Resep?