Disajikan dengan sepenuh ❤️ oleh DapurSaji
Resep Sayur lodeh dengan udang ini akan memandu kamu untuk membuat hidangan lezat dan sederhana di rumah. Dengan langkah-langkah yang mudah diikuti, kamu bisa menyajikan Sayur lodeh dengan udang dalam waktu singkat. Artikel ini juga akan menjelaskan bahan-bahan yang diperlukan, tips memasak yang tepat, serta variasi penyajian yang bisa kamu coba. Ikuti panduan resep cara membuat Sayur lodeh dengan udang untuk menghadirkan masakan spesial ke dapur kamu. Jangan lewatkan resep cara membuat lainnya yang bisa menambah kreasi masakan harianmu ❤️🍽️
Bahan
Cara Membuat
-
1
Cuci bersih kacang panjang, potong-potong
- 2
Kupas labu kuning, cuci bersih, potong-potong- 3
Potong-potong pare. Tips supaya pare tidak pahit: setelah pare di potong-potong, taruh di wadah dan beri 1 sendok makan garam kemudian remas-remas pare hingga layu, diamkam selama 30 menit sampai 1 jam. Selanjutnya cuci pare berulang-ulang, hingga bersih. Jika tidak suka pare, ganti dengan sayuran lainnya seperti labu siam, terong, daun melinjo, dsb- 4
Cuci bersih udang. Jika udangnya besar, potong-potong. Jika udangnya kecil, biarkan utuh- 5
Potong-potong tempe dan tahu- 6
Siapkan bumbu halus- 7
Siapkan sereh, lengkuas, daun salam. Siapkan juga santan kental- 8
Nyalakan kompor, panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama sereh, lengkuas, daun salam. Masukkan udang. Tumis hingga layu dan tanak- 9
Siapkan panci, didihkan air, masukkan bumbu yang sudah ditumis, biarkan mendidih. Masukkan pare, masak sampai empuk- 10
Masukkan potongan tempe, tahu, labu kuning. Tambahkan santan, garam, gula, kaldu bubuk- 11
Masukkan kacang panjang dan kemangi, matikan kompor- 12
Siapkan mangkok, sayur lodeh dengan udang siap untuk disajikan. Selamat mencobaIngin Membagikan Resep?
- 2